Sebagai warga negara indonesia yang baik, tentu kita setiap tahunnya merayakan hari 17 Agustus sebagai hari kemerdekaan bangsa Indonesia yang kita cintai bersama, didalam perayaannya tersebut pastinya ada acara sambutan pidato dalam rangkaian acaranya. 

tapi jika itu kita yang ditunjuk untuk memberikan kata sambutan pastinya ada rasa deg-degan sekaligus kebanggaan jika baru pertama kali, bagaimana kalau belum bisa dan baru pertama ditunjuk untuk memberikan teks sambutan pidato 17 Agustus? 

Tenang kami sudah memberikan contoh teksnya tinggal di ubah dan di tambahin dikit sesuai selera kalian saja 

Berikut contoh teks sambutan 17 Agustus

Contoh pidato singkat

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu

Saudara-saudara sebangsa dan setanah air. 
Patutlah pada detik ini kita memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT karena hanya dengan rahmat-Nya kita semua pada pagi ini kita bisa berkumpul dilapangan ini untuk memperingati hari kemerdekaan Rl yang ke sekian(isi sendiri). 

Diantara nikmat yang diberikan kepada kita bangsa Indonesia adalah nikmat kemerdekaan penuh sebagai bangsa, dimana sebelum merdeka kita bangsa Indonesia telah dijajah oleh bangsa asing, yakni bangsa Belanda dan Jepang. 

Memang, kemerdekaan itu adalah suatu nikmat dari Tuhan Yang Maha Esa, yang dibarengi oleh kesatuan dan persatuan para pejuang bangsa Indonesia dalam menumpas para penjajah, walaupun senjata yang digunakdigunakan pada saat itu bambu runcing. Bukanlah senjata modern. 

Sungguh tak masuk akal kalau bambu runcing dapat mengalahkan meriam, tank dan granat. 

Kalau tidak berkat rohmat dan inayah dari Allah rasanya mustahil bangsa Indonesia pada saat yang masih tertinggal kala itu dapat mengalahkan bangsa Belanda dengan segala ke modernannya

Saudara-saudara sebangsa dan setanah air. Tepatnya pada tanggal 17 Agustus pukul 10.00 WIB. 

kemerdekaan RI
dikumandangkan ke penjuru dunia di jalan Pegangsaan Timur No. 56 Jakarta.

Adapun Proklamatornya adalah Presiden Soekarno dan wakilnya Moh. Hatta, Atas nama bangsa Indonesia. Berangkat dari kenyataan itu, bahwa kemerdekaan yang sekarang kita rasakan ini bukanlah hadiah dari bangsa lain. 

akan tetapi hasil perjuangan yang tak pantang mundur, tak kenal menyerah, para pahlawan yang telah mendahului kita berjuang dengan gigihnya dalam menghadapi bangsa penjajah itu.

Saudara-saudara sebangsa dan setanah air. Kini 48 lamanya kita terlepas dari bangsa penjajah, liku-liku perjuangan
kita rasakan dan kita lalui, dan sampailah kita pada masa pembangunan. 

Disegala bidang, Dengan kemerdekaan yang kita capai, kita tidak hanya inggal diam, berpangku tangan, tapi kita harus semangat dalam bekerja, meneruskan cita-cita luhur para pahlawan yang gugur di medan tempur. meneruskan pertempuran para pendahulu kita menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. 

Dengan HUT kemerdekaan RI yang ke (isi sendiri) 

ini mari kita kobarkan semangat perjuangan di segala bidang, fisik atau non fisik, materi atau im materi. Saudara-saudara sebangsa dan setanah air!

Kiranya sampai disini sambutan dari kami, semoga ada manfaatnya.

Terima kasih atas segala perhatiannya dan mohon maaf atas segala kekurangannya.

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.


Seperti itulah kira-kira contoh teks pidato 17an

Semoga bermanfaat 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama