Hari sumpah pemuda adalah hari peringatan sejarah Indonesia yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober. Hari ini diperingati untuk mengenang sumpah pemuda yang dibacakan oleh para pemuda Indonesia pada tanggal 28 Oktober 1928 di Jakarta, yang menegaskan tekad untuk bersatu dan memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
Sumpah Pemuda terdiri dari tiga poin penting, yaitu satu bahasa (Bahasa Indonesia), satu bangsa (Indonesia), dan satu tanah air (Indonesia). Sumpah Pemuda dianggap sebagai tonggak sejarah penting dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia karena berhasil mempersatukan berbagai kelompok pemuda dari seluruh Indonesia dengan semangat nasionalisme dan persatuan.
Hari Sumpah Pemuda dijadikan sebagai momentum untuk mengingatkan generasi muda Indonesia akan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan dalam kebhinekaan, serta menghargai jasa-jasa para pemuda yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia.
Jika kamu mau mencari referensi teks pidato sambutan hari sumpah pemuda, contoh pidato tema sumpah pemuda bisa kamu jadikan referensi.
Saudara-saudara sekalian
yang kami hormati. Patutlah pada kesempatan ini kita memanjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT.
karena pada pagi yang cerah ini kita bisa hadir di lapangan ini tanpa ada halangan suatu apapun.Tepatnya pada tanggal 28 Oktober sebagai bangsa Indonesia bangga dengan memperingati hari sumpah pemuda, berarti kita tidak melupakan begitu saja. Bagaimana kalau tidak bangga, sebab pada tanggal 28 Oktober iahun 1928 bangsa Indonesia mempunyai tekad yang bulat sebagai bangsa mampu berdiri sendiri dan juga mempunyai pandangan yang luas akan masa depannya.
Saudara-saudara sekalian yang berbahagia.
Dengan hari sumpah pemuda tepatnya pada tanggal 28 Oktober 1928 berarti kita mengakui dan memiliki tanah air Indonesia, bangsa Indonesia, dan bahasa Indonesia. Dalam hal ini kita tidak hanya bangga karena memiliki dan mengakui hal-hal tersebut di atas, tetapi yang terpenting lagi bagi kita bangsa. Indonesia yaitu harus memperjuangkan dan mempertahankan tanah air yang tercinta ini dari tangan-tangan jahil bangsa lain.
Saudara-saudara sekalian yang berbahagia. Dalam kesempatan ini ada baiknya akan kami bacakan tek sumpah pemuda yang dibaca oleh pemuda-pemuda bangsa Indonesia zaman dahulu, yang sampai sekarang masih diabadikan bunyi tek sumpah pemuda tersebut. Adapun isi selengkapnya dari teks sumpah pemuda adalan sebagai berikut:
"Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertanah air satu tanah air Indonesia.
Kami putra dan putri Indonesia mengaku berbangsa satu bangsa Indonesia
Kami putra dan putri Indonesia mengaku berbahasa satu bahasa Indonesia"
Demikianlah isi teks dari sumpah pemuda yang wajib kita perjuangar agar supaya apa yang kita cita-citakan itu tercapai sebagai bangsa Indonesia.
Saudara-saudara sekalian yang kami hormati!
Dengan memperingati hari sumpah pemuda, berarti kita tingkatkan lagi segala kegiatan yang positif yang dapat menunjukkan martabat bangsa Indonesia.
Demikianlah sepatah kata yang dapat kami sampaikan pada kesempatan ini semoga ada guna dan manfaatnya.
Terima kasih atas segala perhatiannya mohon maaf atas segala kekurangannya.
Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Posting Komentar